kamera web Cara Mudah Pengaturan Kamera Web di Komputer Windows 10 webcam2 600x400

Gamer, dibutuhkan beberapan penyesuaian pengaturan beberapa perangkat komputer saat digunakan di Windows 10, termasuk beberapa jenis kamera web atau webcam. Sebenarnya, pengaturan ini tidaklah rumit, tetapi karena merupakan hal yang baru, maka tidak semua orang mengetahuinya sehingga menemukan beberapa kendala.

Windows 10 mempunyai pilihan sistem baru yang akan menonaktifkan kamera web di semua aplikasinya. Untuknya, diperlukan pengaturan dalam sistem agar komputer mengenali perangkat dan menjalankan sistemnya.

kamera web Cara Mudah Pengaturan Kamera Web di Komputer Windows 10 webcam1 600x388

Untuk mengatur komputer atau laptop agar bisa mengakses kamera web, ada beberapa cara yang bisa kita lakukan, mulai dari cara paling dasar hingga mengaktifkan kembali beberapa pengaturan yang ada di BIOS. Berikut beberapa caranya:

  • Pada kebanyakan Windows, aplikasi Pengaturan memiliki beberapa tombol yang menonaktifkan webcam di semua aplikasi. Pada umumnya, hal ini dapat ditangani dengan mengubahnya dengan masuk ke: Settings > Privacy > Camera.

kamera web Cara Mudah Pengaturan Kamera Web di Komputer Windows 10 webcam1 600x318

  • Di bagian atas jendela, pastikan tertulis “Camera access for this device is on.”Jika dikatakan akses kamera tidak aktif, klik tombol “Change” dan setel ke “On.” Jika akses kamera tidak aktif, Windows dan aplikasi di sistem Anda tidak akan dapat menggunakan webcam.  Di  bawahnya ada pilihan “Allow apps to access your camera” dan pastikan juga “On.”
  • Cara ini sedikit berubah saat muncul update Windows 10 pada April 2018 lalu. Perubahan ini mengubah aplikasi UWP sehingga tidak tidak berfungsi pada pengaturan konvensional seperti di atas. Karenanya, pada pilihan “Choose which apps can access your camera” pastikan aplikasi dalam keadaan “On”.

kamera web Cara Mudah Pengaturan Kamera Web di Komputer Windows 10 webcam2 1 600x375

  • Sebelumnya, jangan lupa untuk mengaktifkan dulu fitur kamera web dalam pengaturan BIOS, terutama di beberapa tipe laptop yang punya fitur keamanan mematikan kamera web demi faktor keamanan.

kamera web Cara Mudah Pengaturan Kamera Web di Komputer Windows 10 Web Webcam 01 600x333

  • Aktifkan kamera web di bagian “Device Manager”. Setelah pengaturan pada sistem komputer selesai, maka saatnya menginstal aplikasi kamera web yang ingin dikoneksikan ke komputer. Tetapi hal ini tidak berlaku untuk jenis kamera web yang tidak perlu menggunakan software aplikasi, seperti webcam Rexus SW-RX01 yang praktis.
  • Jika sudah, saatnya cek konektor webcam. Biasanya, webcam hanya menggunakan satu USB sebagai konektor ke port USB komputer. Jika komputer tidak mengenalinya, maka coba untuk memindah port USB-nya.

kamera web Cara Mudah Pengaturan Kamera Web di Komputer Windows 10 webcam3 600x318

  • Setelah semua beres, sekarang giliran pengaturan di masing-masing aplikasi telewicara, seperti Google Meet, Zoom, Skype, ataupun lainnya. Saat masuk ke dalam aplikasi tersebut, selalu ada dua pilihan untuk mengaktifkan ataupun menonaktifkan Audio dan Video. Pastikan kamu mengaktikan keduanya agar suara dan gambar kamu bisa masuk ke dalam aplikasi. Untuk Skype, kamu bisa masuk ke menu > Settings > Audio & Video dan pilih kamera dari menu “Camera”.
  • Jika kamera web tetap tidak berfungsi, coba koneksikan di komputer atau laptop lain.
  • Jika di komputer ataupun laptop lain tetap tidak berfungsi, maka dapat disimpulkan kamera web tersebut mengalami kerusakan produksi. Segera hubungi tempat pembelian atau ke produsennya langsung, Rexus menjamin produk kamera web Rexus SW-RX01 dengan layanan RMA berupa garansi untuk memastikan agar pengguna produk Rexus memperoleh produk berkualitas.

Telusuri Produk Rexus

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *