bigetron Bigetron Red Aliens (RA) Dua Kali Juara Dunia PUBG Mobile bigetron

Gamer, di tengah tekanan pandemi seperti saat ini, tim esports dari Indonesia, Bigetron Red Aliens (RA) justru berhasil mengharumkan nama bangsa di kancah turnamen esports berskala internasional. Tak tanggung-tanggung, mereka meraih gelar juara dunia ajang PUBG Mobile.

Minggu 9 Agustus 2020 lalu, tim Bigetron RA berhasil menjadi juara dunia di ajang PUBG Mobile World League (PMWL) East 2020 setelah mengandaskan perlawanan tim kuat OR Esports dan RRQ Athena.

bigetron Bigetron Red Aliens (RA) Dua Kali Juara Dunia PUBG Mobile bigetron 2 300x168

Bawa Pulang 2,2 Milyar!

Menjadi satu-satunya wakil dari Tanah Air, Zuxxy, Luxxy, Microboy, dan Ryzen harus melalui 24 pertarungan sengit selama babak grand final. Dari pertarungan demi petarungan ini, tim yang dikomando Zuxxy ini  berhasil memuncaki klasemen dengan mengumpulkan 287 point.

Di posisi kedua ada OR Esports yang berhasil mengumpulkan 278 point. Kendati meraih lima winner-winner chicken dinner, RRQ Athena harus puas di posisi ketiga dengan raihan 276. Dengan keberhasilan ini, Bigetron RA berhasil membawa pulang hadiah sebesar USD 155.000 atau sekitar Rp 2,2 miliar!

bigetron Bigetron Red Aliens (RA) Dua Kali Juara Dunia PUBG Mobile bigetron 300x169

Buktikan sebagai Yang Terbaik

Keberhasilan ini menjadi rekor tersendiri bagi tim ini karena mereka berhasil mempertahankan gelar juara dunia PUBGM yang diraih tahun lalu. Pada 2019 lalu, kembar Zuxxy dan Luxxy berhasil menjadi juara dunia dengan menjadi pemuncak dari turnamen PUBG Mobile Club Open Fall Split Global Final 2019.

Pada turnamen yang berlangsung selama tiga hari di Malaysia ini, tim ini berhasil mengalahkan 15 tim eSport lain dari seluruh dunia.Pada saat itu, kapten Bigetron RA, Zuxxy, dinobatkan menjadi Most Valuable Player di ajang tersebut. Saat turnamen, dia berhasil membuat 42 kills! Sebuah rekor luar biasa untuk sebuah turnamen bertaraf internasional.

Menggandengkan dua juara dunia dalam waktu yang berurutan bukanlah sembarang prestasi. Pencapaian ini tentu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi dunia esports Indonesia. Apalagi, pencapaian tersebut diraih saat negara ini hendak merayakan ultah kemerdekaan ke-75 tahun.

Selamat kembali buat Bigetron Red Aliens. Kalian luar biasa! Buat kamu yang ingin menjadi atlet esports, prestasi Bigetron RA ini bisa jadi inspirasi. Selalu berlatih dan melakukan yang terbaik!

Telusuri Produk Rexus

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *