Panduan Lengkap Memilih Ukuran Meja Gaming yang Ideal

Panduan Lengkap Memilih Ukuran Meja Gaming yang Ideal

Ukuran meja gaming merupakan faktor penting yang memengaruhi kenyamanan dan efisiensi saat bermain game. Memilih meja dengan ukuran yang tepat bisa membantu kamu mengatur perlengkapan gaming dengan lebih baik, meningkatkan postur tubuh, dan memberikan ruang yang cukup untuk bergerak.

Artikel ini akan membahas berbagai faktor yang perlu dipertimbangkan dalam memilih ukuran meja gaming, mulai dari dimensi ideal hingga panduan penempatan untuk setup gaming.

Mengapa Ukuran Meja Gaming Penting?

Ukuran meja gaming tidak hanya menentukan ruang yang tersedia untuk monitor, keyboard, dan perangkat lain, tetapi juga memengaruhi kenyamanan fisik kamu saat bermain. Jika meja terlalu kecil, kamu mungkin kesulitan menata peralatan atau merasa tidak nyaman saat bergerak. Sebaliknya, meja yang terlalu besar bisa memakan ruang yang seharusnya digunakan untuk hal lain.

Meja gaming yang ideal dapat membantu menjaga postur tubuh yang baik, mencegah nyeri punggung, serta memungkinkan pengaturan kabel dan aksesori yang rapi. Selain itu, meja yang lebih luas juga memudahkan penggunaan monitor ganda atau setup gaming kompleks lainnya.

Ukuran Meja Gaming yang Ideal

Ukuran meja gaming yang ideal bervariasi tergantung pada kebutuhan dan ruang yang tersedia. Namun, ada beberapa ukuran umum yang bisa menjadi patokan.

1. Lebar Meja

Untuk setup gaming sederhana dengan satu monitor dan aksesori standar seperti keyboard dan mouse, meja dengan lebar 120 cm hingga 140 cm umumnya sudah cukup. Lebar ini memberikan ruang yang cukup untuk monitor, keyboard, mouse, dan mungkin beberapa aksesori lain seperti speaker atau charger.

Jika kamu menggunakan dual monitor atau memiliki setup gaming yang lebih kompleks, lebar meja yang ideal adalah 140 cm hingga 180 cm. Meja yang lebih lebar ini memastikan kamu memiliki cukup ruang untuk menata monitor, keyboard, dan mouse dengan nyaman tanpa merasa terlalu sempit.

2. Kedalaman Meja

Kedalaman meja adalah jarak dari tepi depan meja ke belakang. Untuk meja gaming, kedalaman yang ideal adalah 60 cm hingga 80 cm. Ini memberikan ruang yang cukup untuk monitor, keyboard, mouse, dan memberi jarak yang aman antara monitor dan mata kamu.

Kedalaman yang lebih besar memungkinkan kamu memiliki ruang untuk aksesori lain seperti konsol game, lampu meja, atau headphone. Jika kamu menggunakan banyak perangkat atau monitor besar, pilih meja dengan kedalaman di atas 80 cm.

3. Tinggi Meja

Tinggi meja gaming yang ideal biasanya berkisar antara 70 cm hingga 80 cm, tergantung pada tinggi tubuh kamu. Meja yang terlalu rendah atau terlalu tinggi dapat menyebabkan postur tubuh yang tidak baik dan menyebabkan ketidaknyamanan saat bermain dalam waktu lama.

Untuk mendapatkan tinggi meja yang ideal, pastikan siku kamu sejajar dengan permukaan meja saat duduk di kursi gaming.

Jika memungkinkan, pilih meja gaming dengan tinggi yang dapat diatur (adjustable height) agar kamu bisa menyesuaikan meja sesuai kebutuhan ergonomis.

Baca juga: Kenapa Standing Desk Penting untuk Kesehatan?

Menentukan Ukuran Berdasarkan Setup Gaming

Ukuran meja gaming yang tepat juga bergantung pada jenis setup yang kamu gunakan. Berikut beberapa panduan untuk memilih ukuran berdasarkan setup gaming yang umum:

1. Setup Single Monitor

Jika kamu menggunakan satu monitor standar, lebar meja minimal 120 cm dan kedalaman 60 cm sudah cukup. Ini akan memberi ruang untuk monitor, keyboard, mouse, dan beberapa aksesori seperti speaker atau headphone.

2. Setup Dual Monitor

Untuk setup dual monitor, meja dengan lebar 140 cm hingga 180 cm adalah pilihan yang ideal. Setup dual monitor memerlukan lebih banyak ruang agar layar bisa ditempatkan dengan jarak yang nyaman, sekaligus menyisakan ruang untuk keyboard dan mouse.

3. Setup Gaming dengan PC Tower

Jika kamu menggunakan PC tower di atas meja, pastikan ada cukup ruang di samping monitor untuk menempatkan PC kamu. Meja dengan lebar 150 cm atau lebih biasanya diperlukan untuk setup ini. Alternatif lainnya adalah menggunakan meja yang dilengkapi dengan rak khusus untuk PC tower di bawah meja.

Faktor Lain yang Perlu Dipertimbangkan Saat Memilih Meja Gaming

Selain ukuran, ada beberapa faktor lain yang perlu dipertimbangkan dalam memilih meja gaming, antara lain:

1. Ruang untuk Aksesori

Pastikan meja kamu memiliki cukup ruang untuk aksesori gaming tambahan seperti headphone, lampu, atau speaker. Beberapa meja gaming dilengkapi dengan pengait atau tempat penyimpanan tambahan yang membantu mengorganisir barang-barang kamu.

2. Manajemen Kabel

Setup gaming biasanya melibatkan banyak kabel. Memilih meja dengan fitur manajemen kabel, seperti lubang kabel atau rak kabel di bagian bawah, dapat membantu menghindari kekacauan dan menjaga tampilan setup kamu tetap rapi.

3. Stabilitas Meja

Stabilitas meja juga penting, terutama jika kamu bermain game dengan gerakan tangan yang intens. Pilih meja dengan kaki yang kuat dan permukaan yang stabil untuk menghindari getaran yang bisa mengganggu konsentrasi kamu saat bermain.

Baca juga: Rekomendasi Mouse Pad Gaming Terbaik dengan Harga Murah

Rekomendasi Ukuran Meja Gaming dari Rexus

Jika kamu mencari meja gaming yang ideal untuk setup gaming kamu, Rexus menawarkan beberapa pilihan meja gaming berkualitas dengan ukuran yang sesuai kebutuhan.

Meja gaming dari Rexus dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal dan dilengkapi dengan fitur-fitur yang mendukung pengalaman bermain game yang lebih baik. Ini tiga rekomendasinya..

1. Rexus Gaming Desk Elvate RXD-128

Rexus Gaming Desk Elvate RXD-128

Standing Desk Elvate RXD-128 bisa menjadi solusi untuk kamu yang membutuhkan meja gaming dan ruang kerja serbaguna. Dengan desain minimalis, meja ini  memungkinkan kamu beralih dari posisi duduk ke berdiri dengan cepat. 

Meja ini akan meningkatkan produktivitas dan keunggulan kamu bermain game dengan hadirnya port USB A dan C pada bagian kontrol elektrik meja. Juga ada deskmat yang memberikan sentuhan gaya dan melindungi meja.

Dengan rentang ketinggian yang dapat disesuaikan dari 72 hingga 118 cm, serta kaki meja baja yang kokoh, ini adalah meja sempurna untuk produktivitas dan kenyamanan sepanjang hari.

Keunggulan Rexus Gaming Desk Elvate RXD-128: 

1. Tempered Glass on Top

Meja gaming Rexus Elvate RXD-128 hadir dengan tempered glass pada bagian atas yang memberikan kesan mewah namun minimalis. Dengan ketahanan beban hingga 50kg, meja ini cukup untuk menopang kebutuhan perangkat gaming kamu dengan kokoh.

2. Height Adjustment with 3 Step Memory

Fitur ini memudahkan kamu untuk mengatur ketinggian meja sesuai tinggi yang kamu butuhkan. Dengan 3 step ketinggian yang dapat disimpan, minimum 72 cm dan maksimal 118 cm, kamu dapat dengan cepat beralih posisi berdiri dan duduk yang nyaman tanpa perlu mengatur ulang ketinggiannya.

3. Convenient Drawer with ABS Material

Standing Desk Rexus Elvate RXD-128 dilengkapi dengan laci penyimpanan berbahan ABS yang memungkinkan kamu menyimpan peralatan kerja dan juga pernak-pernik gaming yang kamu miliki.

4. Stability With Strengthen Steel Table Legs

Kaki meja Rexus Elvate RXD-128 menggunakan bahan baja yang kuat untuk memastikan bahwa meja tetap tegak dan kokoh selama penggunaan jangka panjang, memberikan kepercayaan dan kenyamanan kamu saat bekerja dan bermain game.

Spesifikasi:

- Ukuran (PXL) : panjang 60 cm x lebar 120 cm

- Ketinggian (Min. - Max.) : min 72 cm , max 118 cm

- Total Step Ketinggian : 3

- Tebal bagian atas meja (Tampered Glass): 1,5 cm

- Tebal Meja: 6,6 cm

- Tinggi dalam bagian laci ke meja: 5,7 cm

- Panjang laci: 60,5 cm

- Lebar laci: 31, 9 cm.

 

@rexusindonesia TIPS SUPAYA KERJA MAKIN PRODUKTIF!! Klean harus selingi bekerja dengan istirahat. Apa lagi kerjasambil berdiri kayak gini 🤪 Meja Elvate bantu klean kerjamakin produktif, meja ini bisa punya 3 memori setting ketinggian dan designnya stylish banget karena terdapat tempered glass diatasnya. Klean juga bisa charging handphone klean loh!! Jangan lupa cek out meja ini untuk dirumah klean!! 🥳 #mejaelvate #mejaotomatis #mejanaikturun #mejaelektrik #elvate #rexus ♬ original sound - Rexus Indonesia

 

2. Rexus Meja Gaming Gala RGB

Rexus Meja Gaming Gala RGB

Meja gaming dari Rexus ini memiliki lebar 140 cm dan kedalaman 75 cm, cocok untuk setup gaming dengan PC tower di atas meja. Meja ini juga dilengkapi dengan cup & headset, termasuk manajemen kabel yang lebih rapi.

Keunggulan Meja Gaming Gala RGB: 

1. Ideal untuk Penataan Maksimal

Meja Gaming Rexus GALA didesain dengan ukuran ideal yaitu 140 cm x 70 cm x 75 cm.

2. Material Durabilitas Tinggi

Meja gaming Rexus Gala terbuat dari material particle board berkualitas dengan ketebalan 18 mm. Ditambah dengan lapisan serat karbon waterproof pada permukaannya, meja ini lebih halus dan mempunyai daya tahan tinggi. Meja makin kokoh dengan konstruksi besi pada kaki meja.

3. Pengelolaan Meja yang Simpel dan Rapi

Dengan pilihan 7 pengaturan warna disertai mode off untuk RGB, meja ini dilengkapi dengan cup holder, headset holder, dan cable management yang memberikan kemudahan dan kenyamanan setiap pengguna.

Spesifikasi:

- Material : Premium Waterproof Carbon Fiber

- Struktur : 1.2mm Steel Fine Pull Tube

- Ukuran : 140 * 70 * 75cm

- LED : 7 Pilihan warna RGB LED + LED OFF; Ratusan LED Mode

- Penyangga Gelas : Ya

- Penyangga Headset : Ya

- Pengaturan Kabel : Ya

- Lampu : 360 Full RGB LED

- Berat Bersih : 21.2 kg.

3. Rexus Standing Desk Electric Rise

Rexus Standing Desk Electric Rise

Untuk kamu yang memiliki ruang terbatas, meja Rexus ini menawarkan ukuran yang lebih kecil dengan lebar 140 cm dan kedalaman 60 cm. Meskipun ukurannya lebih kompak, meja ini tetap memberikan ruang yang cukup untuk setup single monitor.

Standing Desk Rexus Rise juga bisa menjadi solusi ruang kerja serbaguna yang memungkinkan kamu beralih antara posisi berdiri dan duduk dengan cepat. Kamu juga akan mendapatkan deskmat yang memberikan sentuhan gaya dan perlindungan pada meja.

Dengan rentang ketinggian yang dapat disesuaikan dari 73 cm hingga 122 cm, serta kaki meja yang kokoh dari baja, ini adalah meja yang sempurna untuk produktivitas dan kenyamanan kamu sepanjang hari.

Keunggulan Rexus Standing Desk Electric Rise: 

1. Height Adjustment with 4 Step Memory

Fitur ini memudahkan kamu mengatur ketinggian meja sesuai preferensi dalam 4 step yang dapat disimpan. Dengan minimum 73 cm dan maksimal di 122 cm, kamu dapat dengan cepat beralih antara posisi berdiri dan duduk yang nyaman tanpa perlu mengatur ulang ketinggian setiap kali menggunakannya.

2. Free Desk Mats

Setiap pembelian meja, akan mendapat desk mats gratis. Desk mat ini tidak hanya melindungi meja, tetapi juga menambahkan sentuhan gaya dan kemewahan pada ruang kerja kamu.

3. Stability With Strengthen Steel Table Legs

Kaki meja dari Standing Desk Rexus Rise menggunakan bahan baja yang kuat. Ini memastikan bahwa meja tetap tegak dan kokoh selama penggunaan jangka panjang, memberikan kepercayaan dan kenyamanan saat bekerja dan main game. 


Spesifikasi:

- Ukuran : 60cm x 140cm

- Ketinggian : min 73cm , max 122cm

- Total Step Ketinggian : 4

- Tebal Meja : 1.8cm

 

@rexusindonesia Upgrade meja gaming klean! Pakai Gaming Desk dari Rexus! Yang punya design keren dan fungsional untuk main game yang lebih nyaman #Gamingdesk #rexus #gamingsetup #mejaelektrik #mejagaming #rise #black ♬ original sound - Rexus Indonesia

 

Memilih ukuran meja gaming yang tepat sangat penting untuk meningkatkan pengalaman bermain kamu. Pastikan untuk mempertimbangkan lebar, kedalaman, dan tinggi meja sesuai dengan setup gaming kamu, serta faktor-faktor tambahan seperti ruang untuk aksesori dan manajemen kabel.

Dengan meja gaming yang tepat, kamu bisa menikmati kenyamanan maksimal dan performa gaming yang lebih baik. Rexus menawarkan beberapa pilihan meja gaming berkualitas yang bisa memenuhi kebutuhan kamu, baik untuk setup sederhana maupun yang lebih kompleks.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Please note, comments must be approved before they are published