Gamer, earcup adalah salah satu bagian dalam headset yang bersentuhan langsung dengan kepala kita sehingga sering menjadi kotor dan bau tak sedap. Masalah tersebut tentu membuat kamu tidak nyaman lagi untuk menggunakan earpad tersebut.
Satu cara yang wajib kamu lakukan adalah dengan membersihkannya. Untuk membersihkannya, ada beberapa hal yang musti kalian ketahui, seperti berikut.
Cara Membersihkan Earcup Headset
Membersihkan earcup headset paling mudah adalah dengan mengelap bagian earcup dengan lap yang sudah dibasahi dengan sedikit cairan pembersih. Tetapi, jika kamu ingin membersihkan secara lebih menyeluruh, maka kamu bisa mulai dengan melepas earpcup dari housing headset, lalu membersihkannya secara terpisah.
Berikut beberapa cara membersihkan earcup headset kesayangan kamu.
- Copot earcup dari mangkuk speaker headset. Caranya dapat kalian baca secara lebih detil di penjelasan bawah.
- Lap earcup dengan lap bersih yang dibasahi dengan cairan pembersih atau air yang sudah dicampur dengan sabun yang ringan.
- Untuk bagian housing headset, kamu bisa mengelapnya dengan lap yang sama, tetapi pastikan lap tidak basah agar cairan tidak masuk ke dalam housing melalui celah-celah yang ada.
- Jangan lupa lakukan hal yang sama untuk bagian headset lain, seperti bando dan bagian mikrofon.
- Jika sudah semua, angin-anginkan agar benar-benar kering. Tidak perlu dijemur ya, apalagi di bawah sinar matahari langsung.
- Sembari menunggu kering komponennya, kamu bisa mulai mengoleskan lotion pelembap atau hand & body pada earcup agar wangi dan kelembapan kulitnya terjaga.
- Jika semua komponen sudah dirasa kering sempurna, kamu bisa mulai merakitnya kembali.
Cara Membuka Earcup Headset Gaming
Untuk membersihkan earcup, cara ideal yang semestinya dilakukan adalah dengan membuka earcup atau earpad tersebut dari housing headset. Cara membukanya tidak sulit, tetapi jika salah tindakan, maka earcup justru akan rusak. Kasus yang sering terjadi adalah patah pada bagian pin penguncinya.
1. Perhatikan sistem penguncinya
Hal yang paling utama sebelum mencopot earcup adalah memperhatikan sistem penguncinya. Biasanya, earcup headset dilengkapi dengan frame earcup. Tiap frame tersebut mempunyai 4 - 5 pin. Masing-masing pin tersebut akan masuk pada lubang housing dan mengunci secara pas.
Itu bisa kamu temukan pada headset Rexus F30 hingga HX20. Tapi untuk beberapa headset Rexus lain, ada sistem pengunci yang sedikit berbeda, seperti pada headset DAXA TS1 yang tidak menggunakan frame earpad.
Biasanya, untuk headset wireless yang biasa dibawa berpergian, seperti headset Rexus BT6 Pro, earcup-nya menggunakan sistem pengunci dengan dilem agar tidak mudah lepas. Untuk sistem pengunci yang dilem, dibutuhkan cara dan bahan khusus untuk melepasnya.
2. Congkel perlahan bingkai earcup
Jika sudah mendapatkan earpad yang sesuai dengan headset, maka mulailah mencopot earpad yang lama. Caranya adalah dengan mencongkel sambungan antara bingkai earpad dengan dome speaker headset. Gunakan obeng min tipis. Lakukan secara perlahan agar tidak patah bingkai earpad-nya.
Untuk sistem headset yang merekatkan earcup dengan lem, kamu bisa menggunakan pisau atau cutter yang tajam untuk melepaskan earcup-nya. Kemungkinan besar, earcup lama akan rusak saat dicopot.
3. Pasang kembali earcup
Setelah terpasang rapi di bingkainya, pasang earcup baru ke headset. Caranya adalah dengan memposisikan pin pengunci pada lubang pengunci yang ada pada headset. Pastikan agar pengunci benar-benar mengunci agar earcup tidak mudah lepas.
Untuk beberapa tipe headset yang tidak menggunakan sistem pengunci, melainkan direkatkan dengan lem, kamu harus mengolesi kedua permukaan earcup dan headset dengan lem. Tunggu sebentar sebelum merekatkan keduanya. Tekan kedua earcup agar benar-benar rekat.
4. Bersihkan sebelum dipakai
Jika sudah terpasang sempurna, jangan lupa untuk kembali membersihkan earcup terlebih dahulu sebelum dipakai. Gunakan tisu yang dibasahi dengan alkohol atau cairan pembersih untuk menyekanya. Tujuannya untuk mensterilkan kuman yang mungkin menempel di tangan saat proses pembersihan tadi.
Tutorial membersihkan earcup headset kesayangan kamu sebenarnya banyak terdapat di Youtube. Kamu bisa mencarinya sesuai dengan tipe earcup headset kamu.
Selamat mencoba di rumah!